Surabaya: Threelogy Coffee

Ke mana, Arka? Having some morning coffee at Threelogy.



Threelogy adalah sebuah kedai kopi yang letaknya berada di pusat kota Surabaya. Kedai kopi ini agak sulit terlihat dari jalanan karena bagian depannya yang berupa tembok besar. Kalau kalian masuk ke Jalan Mojopahit dari arah Jalan Darmo, lurus aja sampai ketemu pertigaan ke arah kanan. Threelogy tepat berada di sisi kiri pertigaan tadi. 


Kedai kopi ini mengusung konsep minimalis dengan dominasi warna putih dan abu-abu yang membuat suasananya jadi adem. Aksen semen exposed pada dinding, lantai, dan meja bar menjadi kunci dari konsep kedai kopi ini. Meskipun tidak terlalu luas, Threelogy tetap punya ruangan terpisah untuk area smoking dan non-smoking. Tapi karena lahannya yang terbatas dan letaknya yang berada di ujung pertigaan, kalian yang membawa mobil mungkin akan sedikit kesusahan untuk memarkir kendaraan.


Cappuccino

Beralih ke kopinya. Saya memang bukan coffee geeks yang sampai bisa njelimet menganalisis kopi. Saya cuma bisa ngebedain mana kopi yang enak dan mana yang kurang enak, seenggaknya buat saya sendiri. Nah, Threelogy punya kopi yang enak kalau menurut saya. They have medium body with low acidity. Jadi pas banget kalau untuk daily coffee routines. Mereka juga punya banyak pilihan single origin dari berbagai tempat, baik yang lokal maupun yang berasal dari luar negeri. Selain itu, menurut beberapa informasi, head barista di Threelogy sudah bersertifikat internasional. Makin penasaran kan?

Iced Roasted Hazelnut

Pomegranate Fizz

Selain kopi, Threelogy punya banyak pilihan minuman non-coffee. Saya sempat nyobain Pomegranate Fizz dan Iced Roasted Hazelnut. Seperti namanya, Pomegranate Fizz ini terbuat dari campuran air soda dan sirup buah delima. Rasa khas buah delimanya tidak terlalu kentara, tergantikan dengan rasa manis dan asemnya yang menonjol. Sedangkan Iced Roasted Hazelnut adalah campuran susu, sedikit kopi, dan sirup hazelnut. Sensasi smoky dari roasted hazelnut-nya sangat terasa. Cocok dipadukan sama kopi dan susunya yang creamy.

Mini Croissant

Waktu saya ke Threelogy kemarin, mereka lagi ada promo gratis 2 buah mini croissant setiap pembelian hot coffee. And surprisingly it's really good! Tekstur dan rasa menteganya pas serta nggak terlalu manis. Sayangnya mereka nggak menjual mini croissant-nya secara terpisah. Semoga mereka secepatnya mempertimbangkan untuk jual mini croissant-nya sebagai sebuah menu tersendiri ya. Mengingat mereka memang belum punya menu pastry sebagai temen minum kopi.

Auntie's Fried Rice

Terakhir, saya pesen Auntie's Fried Rice. Cukup aneh memang kalau pesen nasi goreng di sebuah kedai kopi. But this is an exceptional! Ini enak banget. Nasinya nggak lembek dan nggak keras. 'Terpisah' dengan baik. Dan saya suka sekali dengan Auntie's Fried Rice ini karena memiliki sensasi aromatik. Racikan bumbunya juga sedikit beda dibanding nasi goreng di restoran pada umumnya. Harus coba pokoknya!

Secara keseluruhan saya suka dengan apa yang Threelogy tawarkan. Kopi dan makanannya memuaskan. Pelayanan yang diberikan juga baik. Dan tempatnya yang meskipun tidak terlalu luas tetapi terasa homey. Next time harus ke sini lagi!





Arahan dari Arka:


Threelogy Coffee
Jln. Majapahit No. 46
Tegalsari, Kota Surabaya 60265
Jam Buka: 07.00 WIB-21.00 WIB (Buka setiap hari)

Harga:
Auntie's Fried Rice Rp40.000,00
Cappuccino Rp30.000,00
Pomegranate Fizz Rp35.000,00
Iced Roasted Hazelnut Rp34.000,00
Mini Croissant (Free)
*harga belum termasuk pajak 10%

Comments

Popular Posts